Basic of networking

Sebelum kita menelusuri lebih dalam ada baiknya kita berbicara sedikit tentang network.
apasih network itu ?
Network adalah kumpulan device dan end system yang terhubung satu sama lain sehingga terbangun communicate (komunikasi). Ada computers, servers, smartphones, router dan lain-lain. Internet dikategorikan sebagai jaringan luas dan untuk jaringan skala kecil seperti 2 komputer dirumah yang bisa saling sharing file dan printer menggunakan LAN (Local Area Network).
Ada beberapa komponen yang digunakan untuk membuilding network :
  • Personal Computer (PC)
  • Interconnection :
    • Network card
    • Media : Network cable, perhaps wireless
  • Switches
  • Routers

Jika kita mau bekerja dengan perangkat cisco akan ada kita jumpai diagram seperti dibawah ini : 

Apa yang kita lihat dari topolgy diatas ? yang pertama Laptop connected ke switch0 dengan interface FastEthernet 0/2 pada port switch, kemudian switch0 connected melalui FastEthernet 0/1 ke FastEthernet 0/1 pada Router0 dan Serial 0/0/0 Router connected pada Serial 0/0/0 Internet.
Jangan ambil pusing kenapa berbeda beda type kabelnya, karena nanti kita akan bahan itu kedepannya.
Jadi kenapa sih kita menggunakan network ? saya kira ada beberapa hal yang mengharuskan kita kenapa menggunakan internet :
  • Application : pengiriman data antar PC, sharing File dll
  • Resource : Network printer, network cameras.
  • Storage : NAS (Network attached storage) penyimpanan yang menggunakan network technology. Dimana banyak orang berbagi file, video, gambar antar device( computers, smartphones, etc).
  • Backup : menggunakan central server backup sebagai dimana semua komputer mengirim data untuk dijadikan sebagai backup.
  • VoIP : pengiriman suara (panggilan telepon) sangat penting dan digunakan setiap hari.Ketika kita perhatikan sebuah jaringan pasti akan menemukan tipe-tipe topologi yang berbeda dan ada 2 type topologi :
  • Pyhsical topology : bagaimana setiap kabel dan perangkat dihubungkan.
  • Logical topology : mempelajari jalur data yang melewati physical topologi.
Sebagai berikut tipe-tipe physical topology :
  • Bus topology : salah satu jaringan pertama based on coax-cable. Dan setiap kabel akan terhubung dengannya. Dan pada ujung kabel kita harus meletakkan terminator jika kabel putus maka jaringan down/ mati. Coax-cable https://sewelldirect.com/solidrun-rg6-cable-6-ft

  • Ring topology : setiap perangkat saling terhubung jika salah satu interface down akan mencari alternative lain untuk menuju destination (redundancy).
  • Star topology : semua end device terhubung dengan central device terbentuk seperti bintang. Untuk contoh sederhan 4 end device terhubung dengan central device (switch) menggunakan kabel UTP(unshielded twisted pair). Jika switch down maka jaringan down.

Oke terima kasih semoga materi basic of networking memberi sedikit penambahan pada pengetahuan kita semua dan semoga bermanfaat. Barakallah fiikum.


Silahkan tinggalkan pertanyaan dikolom komentar jika ada yang mau ditanyakan.


Comments

Popular Posts